Press "Enter" to skip to content

Polsek batang anai laksanakan pengamanan dan pastikan Ibadah Gereja berjalan sesuai prokes

Batang anai — Personel Polsek Batang anai Polres padang pariaman melaksanakan kegiatan rutin yakni Pengamanan jalannya Ibadah Gereja-gereja yang ada di wilayah hukum polsek batang anai, Minggu (15/5/2022).

Pengamanan tersebut dilaksanakan di beberapa Gereja yang ada di Kota Gunungsitoli diantaranya di Gereja Kristus Bangkit Korong Tj. Basung II Nagari Sei. Buluh Barat, dan Gereja BNKP (Protestan) Korong Tanjung Basung II Nagari Sungai Buluah Barat Kec. Batang Anai Kab. Padang Pariaman yang dimulai dari Pukul 10.00 Wib sampai dengan selesai, yang dilaksanakan oleh Briptu Abri Dinata., S.pd bersama Piket reskrim

Kapolsek Batang anai IPTU Afrianto A. Simatupang melalui kasihumas AKP Emel menerangkan, bahwa kegiatan Pengamanan ini dilaksanakan untuk memberikan Pengamanan kepada Umat Kristiani yang melaksanakan Ibadah minggu, sehingga merasa nyaman dan tenang dalam menjalankan Ibadahnya.“ terang AKP emel

“ Selain itu Kita juga memastikan pelaksanaan Ibadah disetiap Gereja telah sesuai dengan Protokol Kesehatan, karena sekarang ini kita masih dihadapkan dengan Pandemi Covid-19 “ Ungkap AKP emel

“ Sambil melaksanakan Pengamanan, kita juga menyampaikan Himbauan tentang Prokes kepada Jema’at Gereja yang akan melaksanakan Ibadah untuk tetap mematuhi Prokes dan bagi Warga Jema’at yang kedapatan tidak menggunakan Masker, kita memberikan Masker untuk dipakai dalam kegiatan ibadah tersebut, demi keselamatan kita bersama “ ucap AKP emel.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.