Polres Padang Pariaman menerima Kunjungan Tim penelitian supervisi Puslitbang Polri melakukan penelitian implementasi penanganan dan pembinaan Sumber daya Polri yang bermasalah, yang bertempat di gedung Waspada Polres Padang Pariaman, Selasa, (03/02)
Kunjungan tersebut langsung disambut oleh Kapolres Padang Pariaman AKBP ZAMRONI,.WIBOWO,SIK.,MH yang diwakili oleh Wakapolres Padang Pariaman Kompol Irvan Coa Ampera.,SH.,MH. Tim yang berjumlah 4 (tiga) orang tersebut terdiri dari Kombes Pol Harvin Raslin, S.H. sebagai ketua Tim dan 2 (dua) orang anggota pembina Dr. Herlina J.R. M. Si dan AKBP Maryunani dan Bripda deden wahyudin
Maksud dan tujuan kedatangan dari tim Puslitbang tersebut adalah untuk melakukan penelitian implementasi penanganan dan pembinaan Sumber daya Polri yang bermasalah di kesatuan wilayah Polres Padang Pariaman. Pada kesempatan itu Kombespol Harvin Raslin, S.H. menyampaikan bahwa penelitian ini hanya untuk mencari data serta masukan, saran dan usul terkait dengan implemantasi pembinaan personil yang pernah terlibat masalah atau pelanggaran disiplin, kode etik maupun pidana. Sehingga SDM yang unggul bisa terwujud guna meningkatkan produktivitas kinerja Personil nantinya.
Dengan cara melakukan forum diskusi, pengisian kuisioner dan langsung melakukan wawancara kepada para peserta diharapkan dapat menjadi desain model implementasi dalam mengambil setiap langkah kebijakan penanganan serta pembinaan SDM bagi anggota Polri yang bermasalah nantinya.
Be First to Comment